Article Detail
Misa & Perayaan Hari Paskah SMA Tarakanita Citra Raya
Misa & Perayaan Hari Paskah SMA Tarakanita Citra Raya mengawali kegiatan di bulan April 2018. Acara yang diadakan pada hari Jumat, 6 April 2018 berlangsung dengan baik. Tak hanya siswa-siswi kelas X dan XI, bapak/ibu guru pun ikut berpartisipasi dalam acara ini. Acara dimulai dengan misa bersama di Aula TK Tarakanita Citra Raya, Misa dipersembahkan oleh Romo Andang SDB, dalam misa tersebut Romo mengingatkan kita akan perjuangan Tuhan Yesus Kristus yang telah menebus dosa manusia.
Setelah Misa dilanjutkan dengan perayaan Paskah yang diisi dengan beberapa lomba. Paskah selalu identik dengan telur. Setiap kelas wajib mengirimkan 5 orang untuk mencari telur yang sudah disembunyikan oleh OSIS. Telur yang sudah disembunyikan tersebut berisi sebuah bahan yang harus dimasak oleh kelas tersebut seperti kangkung, tahu, tempe, telur, dan jagung. Setiap kelas menunjukkan kemampuan memasak dan beradu kekompakkan dengan kelas lain.
Setelah 2 jam berlalu, siswa-siswi SMA Tarakanita Citra Raya berkumpul di Aula TK beserta makanan yang sudah dimasak dan ditata rapi. Tidak menunggu lama, para juri segera menghampiri kelas demi kelas untuk mencicipi makanan yang mereka sudah buat. Pemenangnya adalah XI IPS dan juara ke-2 adalah XI IPA 1.
Di hari Paskah ini, siswa-siswi dan bapak/ibu guru SMA Tarakanita Citra Raya bersama-sama merasakan kebahagiaan, kekompakkan, cinta, dan rasa syukur dalam memperingati Hari Kebangkitan Tuhan Yesus.
Selamat Hari Paskah 2018!
-
there are no comments yet