Article Detail
SOSIALISASI PYTK (Peraturan Yayasan Tentang Karyawan) SMA Tarakanita Citra Raya
Kamis, 23 Maret 2017 bertempat di Ruang Kelas XI IPS diselenggarakan Sosialisasi Peraturan Yayasan Tentang Karyawan ( PYTK) bagi seluruh Karyawan SMA Tarakanita Citra Raya terdiri dari Tenaga Pendidik yaitu guru dan Tenaga kependidikan yang terdiri dari TU dan Pembantu Pelaksana. Dalam Sosialisasi ini membahas tentang segala bentuk peraturan Yayasan Tarakanita terbaru tang juga telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Ketenaga Kerjaan Republik Indonesia. Hadir dalam sosialisasi ini Ibu Rintyasrini sebagai Kepala Biro Personalia Yayasan Tarakanita Wilayah Tangerang dan Bapak Bonifasius Bambang Sudarmono dari Divisi Pendidikan.
Sosialisasi dibawakan oleh Bapak Dominicus Poncowibowo selaku kepala SMA Tarakanita Citra Raya, adapun materi dari sosialisasi ini adalah segala bentuk hak dan kewajiban baik Yayasan dan karyawan dijelaskan secara detail dan mudah dipahami. terjadi banyak sekali tanya jawab dari peserta sosialisasi dan semuanya dapat terpahami dengan baik. Tujuan dari sosialisasi ini adalah memberikan kejelasan tentang Peraturan Yayasan Tentang Karyawan yang perlu kita taati, dan juga demi menjaga dan meningkatkan profesionalitas dan pelayanan terhadap peserta didik dan stakeholder lainnya. acara yang dimulai pada pukul 14.00 ini berakhir pada pukul 16.00 WIB dilanjutkan dengan penutup.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment