Article Detail

Pendampingan Peserta Didik selama di Sekolah

Sekolah merupakan tempat tinggal kedua peserta didik selama di sekolah. Untuk mendampingi peserta didik dalam pembelajaran, pergaulan, sikap, perilaku dan pendidikan karakter di sekolah, maka pendampingan dari wali kelas bersama-sama guru BK sangat diperlukan.

Senin, 19 Juli 2023 wali kelas dan guru BK SMA Tarakanita Citra Raya mengikuti pembinaan yang diadakan Yayasan Tarakanita Wilayah Tangerang yang bertempat di aula TK Tarakanita Gading Serpong.

Kegiatan dilaksanakan pukul 07.30 - 12.30 WIB dengan 2 nara sumber sebagai berikut.

Materi 1 disampaikan oleh Ibu Theresia Triza Yusino yaitu "Pemenuhan hak anak dan tools pengenalan anak"

Materi 2 disampaikan oleh Ibu Dr. Dra. Nilam Widyarini, M.Si., Psikolog, CCH yaitu "Mendampingi Gen Z untuk sukses dan bahagia"

DIharapkan setelah mendapakan pembinaan, wali kelas dan guru BK saling bersinergi menjadi orang tua di sekolah yang mampu mendampingi gen Z untuk mencapai sukses dan bahagia.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment