Article Detail

Penandatanganan Pakta Integritas Ujian

Jumat, 17 Maret 2017 bertempat di Hall SMA Tarakanita Citra Raya dilaksanakan penandatanganan Pakta Integritas Ujian Sekolah, Ujian Sekolah Berstandar Nasiona dan Ujian Nasionak Berbasis Komputer yang sudah mulai dilaksanakan. Kegiatan penandatanganan pakta ini rutin dilaksanakan setiap menjelang Ujian Sekolah dan Ujian Nasional.
Pakta integritas  ini memuat tentang kesungguhan dan kesanggupan seluruh warga sekolah untuk mendukung dan mentaati segala pertauran tentang ujian sekolah maupun ujian nasional termasuk menerima sanksi dari pelanggaran aturan. Seluruh peserta didik, Bapak Ibu Guru, dan tenaga kependidikan lainya ikut menandatangani pakta integritas ini.
Hal ini sebagai upaya mewujudkan nilai-nilai yang diajarkan di sekolah Tarakanita yaitu Cc5+  tentang nilai kedisiplinan dan kejujuran yang selalu kita tanamkan kepada semua unsur sekolah dan kita semua menjadi pribadi yang cerdas, utuh dan berbelarasa dan juga bisa memberikan contoh yang baik bagi yang lain tentang disiplin dan kejujuran. (pp)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment